AWAS, Goyangan Pop-Rock 3 Cewek HAIM Bikin Ketagihan!

0
3

Sulit untuk temukan goyangan pop-rock yang nggak pasaran. Tapi tiga cewek HAIM ini bisa bikin goyangan pop-rock yang nggak pasaran itu!

 

HAIM atau Haim adalah grup pop-rock yang dihuni tiga kakak-beradik marga Haim. Mereka Danielle Haim (gitar dan vokalis utama), Este Haim (bas) dan Alana Haim (gitar, kibor). Tampilan mereka bak cewek-cewek generasi baby boomer dengan rambut panjang ala gipsi!

Awal mereka membentuk grup pun bisa ketebak: mereka berasal dari keluarga musik dan pastinya mereka bisa main musik sedari usia belia. Lalu mereka bertiga iseng-iseng membentuk Haim pada 2007 tapi belum secara serius menganggapnya profesional. Barulah setelah Danielle sukses jadi gitaris tur, mereka membentuknya serius pada 2012.

Album mini alias EP pun digarap dengan judul Forever, yang mengundang mereka dikontrak label rekaman Polydor dan manajemen ditangani Roc Nation-nya Jay-Z di pertengahan 2012.

Album perdana mereka, Days Are Gone, pun dirilis pada 2013 diantara jadwal tur dan penampilan mereka di festival-festival. Musik mereka yang mengambil bebunyian soft-rock, indie rock plus sentuhan R&B ala ’80-an hingga ’90-an memang menarik kuping pendengar musik setia.

Bebunyian drum yang berciri gated reverb – yang dilejitkan Phil Collins – diadopsi Haim bersaudara. Itu yang bikin semua lagu mereka begitu renyah tapi nggak murah.

Album kedua, Something to Tell You, dirilis pada Juli 2017. Singel perdana Want You Back jadi pengobat rasa kangen penggemar berat mereka yang harus menunggu selama empat tahun. Konsep klipnya yang one take pun jadi sensasi tersendiri apalagi ditambah goyangan mereka yang justru sedikit-sedikit goyang saja!

Mau dengar musik asyik mereka?

 

FOREVER

Lagu hit perdana dari tiga cewek Haim ini disebut para kritikus musik sebagai ‘killer single’ alias singel paling menancap keren. Apalagi kalau bukan chorus-nya dan singel ini mengambil temanya dari film cult klasik dari 1979, The Warriors.

 

DON’T SAVE ME

Singel kedua ini menyusul kesuksesan singel pertama yang tak pernah dirilis secara singel di AS, tapi berkibar di banyak negara Eropa, Inggris dan Australia.

 

FALLING

Jadi singel ketiga mereka tak terlalu berjaya di Billboard – karena cuma mentok di #45 Hot Rock Songs saja, tapi cukup jaya di Inggris sana. Mengikuti di Irlandia dan Australia.

 

Serunya Trio Tiga Dara Paling Asyik Sedunia Ini!

 

THE WIRE

Singel keempat ini dirilis pada 17 September 2013 dan mentok di #16 Tangga Lagu Inggris dan #25 di Billboard Hot Rock Songs. Tak lupa, merajai Aussie dengan menggondol platinum.

 

IF I COULD CHANGE YOUR MIND

Singel kelima mereka ini jadi lagu paling dicari di deretan indie-rock track via Shazam selama 2014!

 

MY SONG 5

Singel keenam sekaligus singel penutup dari album perdana mereka. Sambutan akan singel ini terbilang kurang mendapat hip.

 

PRAY to GOD

Singel ini adalah kolaborasi Haim dengan Calvin Harris dan dirilis sebagai singel penutup dari deretan singel Calvin untuk album Motion (2014). Singel ini sukses di Aussie dan Inggris.

 

Aih, 5 Klip Parodi Lagu-Lagu Hit Ini Kocak Banget!

 

WANT YOU BACK

Singel ini jadi singel perdana dari album kedua Haim yang dirilis 3 Mei 2017. Konsep klipnya mengingatkan akan klip trio cewek era ’90-an, Wilson Phillips, via hit perdana mereka, Hold On. Bedanya, Haim berani bikin format one take!

 

Mana yang asyik buat goyang?

(Visited 272 times, 1 visits today)