Bisa Deteksi Jenis Penyakit, Coba Cek Warna Air Kencing Anda..

0
11
Bisa Deteksi Jenis Penyakit, Coba Cek Warna Air Kencing Anda..

Ternyata untuk mengetahui apakah tubuh Anda sehat atau tidak, cukup lihat dari warna urin saja. Tak heran memang bila pemeriksaan kesehatan pasti sering diminta untuk mengambil sampel air seni.

 

Faktanya tubuh memiliki cara tersendiri untuk menujukkan kondisi kesehatannya, salah satunya lewat urin alias air seni. Warna dari cairan ini bisa kamu jadikan patokan untuk mengetahui apakah kamu sehat atau tidak. Selain itu, warna tertentu juga bisa menjadi indikator kamu terserang penyakit khusus.

Berikut adalah warna-warni air seni dan artinya bagi tubuh seperti yang dilansir dari dailymail..

1. Kecoklatan

Urin berwarna kecoklatan menandakan tubuh Anda sedang mengalami infeksi akibat bakteri. Perlu Anda ketahui, perubahan warna yang terjadi tersebut disebabkan oleh produk sampingan hati, yakni bilirubin. Waspadalah akan hal itu! Pasalnya, itu bisa jadi tanda kita sedang alami penyakit hati.

2. Keruh

Dijelaskan periset, urin berwarna keruh disertai bau busuk dan sensasi aroma terbakar bisa menjadi tanda tubuh Anda sedang mengalami infeksi. Selain itu, urin dengan warna tersebut juga bisa menandakan sistem kekebalan tubuh Anda sedang berusaha mengeluarkan kuman dari dalam tubuh.

Hal-hal yang Mengubah Gaya Hidup Ketika Memiliki Pasangan

3. Berbusa

Ginjal tak berfungsi dengan baik bila air seni yang dikeluarkan ternyata berbusa. Jika Anda mengalaminya, berhati-hatilah sebab hal tersebut bisa jadi tanda awal penyakit diabetes bahkan ginjal.

4. Berdarah

Air seni berdarah merupakan sinyal kesehatan tubuh Anda sedang terganggu. Beberapa penyakit yang terkait dengan hal itu meliputi: Infeksi saluran kemih (ISK), pembesaran prostat, batu ginjal, kandung kemih, hingga kanker.

Ternyata Pasangan Yang Suka Bergandengan Tangan Itu Ada Penjelasannya Lho..

5. Transparan

Jika urin Amda transparan, ini menjadi tanda jika kamu minum terlalu banyak air. Dimana menciptakan ketidakseimbangan kimia dalam tubuh.

(Visited 2,125 times, 1 visits today)