Eh! Kenapa Nggak Boleh Lakukan Ini Kelar Tenggak Wine

0
5

Minum wine memang asyik banget. berasa relaks dan tenang. Tapi tentu saja lihat situasi dan pas ada perayaan. Oh ya, ternyata nggak boleh lakukan ini kelar tenggak wine… Seperti?

 

Seperti apa sih yang nggak boleh dilakukan habis tenggak anggur alias wine? Hmmm… Pastinya nih, banyak orang langsung sikat gigi usai menenggak wine!

Tujuannya sih nggak lain dan nggak bukan menghilangkan noda di gigi atau hanya sekadar lenyapkan aroma wine yang cukup nyengat banget.

Sebisa mungkin nih, jangan deh lakukan hal itu dan ada baiknya untuk tak lagi mengulanginya.

Kenapa?

 

Pakai 5 Cara Ini Untuk Mengatasi Hangover Kalian Usai Party!

 

Langsung menyikat gigi setelah tenggak wine diklaim punya dampak buruk buat gigi.

Katanya nih, sikat gigi kelar minum wine justru bisa rusak enamel gigi. Demikian dilansir Pop Sugar. Duh!

Kalau untuk alasan ilmiahnya?

 

 

Seorang profesor kedokteran gigi bilang, baik red wine maupun white wine, punya tingkat keasaman yang cukup tinggi. Itu sebabnya berikan jeda setidaknya satu jam setelah minum wine sebelum gosok gigi.

“Sikat gigi satu jam setelah minum wine akan kasih waktu ke enamel untuk pulih dari serangan asam. Dengan begitu, gigi pun akan lebih kuat pas disikat,” jelas sang profesor. 

 

Punya Rencana Nge-Wine Bareng Doi? Perhatikan Etika Ini Ya…

 

Jurnal Nutrition Research juga menjelaskan, meski sama-sama anggur, namun red wine dan white wine berpotensi rusak gigi yang berbeda.

Katanya nih, white wine diklaim punya potensi erosi yang lebih tinggi. Jadi orang yang sering minum white wine rentan banget giginya rusak serius ketimbang orang yang sering minum red wine.

 

Jadi, jangan deh keburu pegang sikat gigi kelar tenggak wine!

Info kesehatan seru lainnya, ada deh di POPULAR NOW! Buruan download versi PlayStore ini dan versi iOS alias apel kegigit disini!

(Visited 63 times, 1 visits today)