Bilang Pada Pasangan Anda, Diet Yoyo Bisa Bikin Payudara Kendur!

0
11

Payudara kendur merupakan efek samping dari diet yoyo

Apakah pasangan Anda saat ini tengah menjalani diet yoyo? Jika ya, bilang padanya agar menghentikan diet tersebut sesegera mungkin. Menurut riset, diet yoyo sama sekali tak memberikan keuntungan apapun bagi seseorang.

Apa itu diet yoyo?

Diet yoyo juga sering disebut dengan diet berputar, sebab si pelaku akan mengalami penurunan dan peningkatan berat badan secara berkelanjutan. Dalam prosesnya, seseorang akan menjalani diet ketat untuk menurunkan berat badan dengan cepat. Setelah berhasil kurus, orang tersebut akan kembali mengonsumsi makanan seenaknya secara berlebihan. Ketika berat badan naik lagi, ia akan kembali menjalani diet ketat seperti sebelumnya. Ya, fase tersebut akan berulang secara terus-menerus. Sekedar info, diet yoyo biasa dilakukan karena iseng atau ingin tubuh kurus dengan cepat karena acara tertentu.

Bilang Pada Pasangan Anda, Diet Yoyo Bisa Bikin Payudara Kendur!
Bilang Pada Pasangan Anda, Diet Yoyo Bisa Bikin Payudara Kendur!

Periset meyakini, ada banyak dampak buruk yang bisa timbul akibat menjalani diet yoyo. Beberapa di antaranya sebut saja akan kehilangan massa otot, menimbun lemak jahat, memengaruhi kinerja penyimpanan lemak, sembelit, bahkan memperburuk pembuluh darah arteri.

Bicara diet yoyo, ada fakta menarik yang baru-baru ini menyeruak ke permukaan. Diketahui, wanita yang menjalani diet tersebut sangat rentan mengalami payudara kendur. Dikatakan Dr. Foued Hamza, ahli bedah kosmetik dari Queen Anne Street Medical Centre, diet yoyo dapat menyebabkan kulit sekitar payudara menjadi longgar dan muncul stretch mark yang sulit dihilangkan. Jika dibiarkan, lanjut Hamza, payudara lama-kelamaan akan menjadi kendur. Demikian dilansir Daily Mail.

Sebenarnya, ada banyak cara yang bisa dilakukan wanita dalam mencegah payudara kendur. Contohnya, dengan rutin berolahraga, makan makanan sehat, hindari paparan sinar UV, serta menjauhi rokok. Selain itu, wanita juga bisa mengoleskan krim atau losion kulit yang mampu mengencangkan kulit sekaligus mencegah penuaan.

Baca juga: Wah, Rajin Menatap Payudara Wanita Bisa Perpanjang Umur Anda! Kok Bisa?

Memang tak dipungkiri jika makin tua usia wanita, maka payudaranya secara otomatis akan mengendur. Kendati demikian, bukan berarti wanita bisa cuek dengan kondisi asetnya tersebut. Sebagai pria yang baik, sudah sepantasnya jika Anda menyampaikan informasi tadi kepada pasangan Anda.

Gimana, siapkah Anda menyampaikannya?

(Visited 1,344 times, 1 visits today)