Fish Bomber, Kafe Seafood Bernuansa Bawah Laut

0
19

Mencicipi nikmatnya hidangan laut di kafe laut? Kenapa tidak!

Nuansa bawah laut begitu terasa ketika memijakkan kaki di Fish Bomber. Dua langkah dari pintu masuk, terukir indah lukisan dinding ikan raksasa di sisi kanan ruangan. Beberapa langkah ke depan, terdapat sebuah cermin unik berbingkai pelampung penyelamat.

Suasana kafe Fish Bomber di lantai 1.
Suasana kafe Fish Bomber di lantai satu.

Naik ke lantai dua, aura bawah laut semakin kental. Banyak ikan-ikan bergelantungan di atap ruangan serta ada pula lukisan kapal yang memesona. Itulah yang kami lihat dan rasakan ketika beberapa waktu lalu menyambangi Fish Bomber, kafe seafood yang berlokasi di Jalan Tebet Raya 145, Jakarta Selatan.

Suasana ruangan kafe Fish Bomber di lantai 2.
Suasana ruangan kafe Fish Bomber di lantai dua.

Sebagai rumah makan, Fish Bomber ibarat bayi yang baru lahir. Usianya masih sangat dini. Menurut keterangan pihak pengelola, Fish Bomber baru beroperasi kurang-lebih selama seminggu. Kendati demikian, respon dari warga, khususnya Jakarta, sudah sangat positif.

Diungkapkan Pandu, selaku head cook Fish Bomber, ada 48 menu yang bisa dicicipi di Fish Bomber. Ketika ditanya menu paling recommended, pria 27 tahun ini menuturkan jika ada tiga varian yang sejatinya wajib disantap. Masing-masing adalah Fish Bomber Combo III, Fish Piri-Piri Sauce, dan seafood aglio e olio.

“Untuk Fish Bomber Combo III, Anda bisa merasakan 3 rasa (cheese, cajun, dan spicy) di dalam satu menu tersebut. Porsinya pun cukup besar, bisa dilahap oleh 2-4 orang. Sedangkan untuk menu Fish Piri-Piri Sauce sendiri, kami merekomendasikannya untuk mereka yang doyan pedas. Kedua menu tersebut dibuat dengan bahan dasar ikan dori,” ujar Pandu.

Ini dia, tiga menu unggulan di Fish Bomber.
Ini dia, tiga menu unggulan di Fish Bomber.

 

Sementara itu, untuk varian aglio e olio yang isinya terdiri dari udang, cumi, dan kerang, Anda bisa menentukan sendiri jenis kerang yang Anda suka. Anda bisa memilih kerang darah, kerang ijo, atau kerang tahu. Untuk minumannya, Pandu menyarankan agar Anda mencicipi lychee virgin mojito.

Fish Bomber sendiri bisa menampung kurang-lebih 80 orang (atas dan bawah). Selama bulan Ramadan, mereka buka dari pukul 17.00-22.00 WIB. Setelah Lebaran nanti, tanggal 11 Juli 2016, weekday mereka buka dari pukul 11.00-22.00 WIB dan weekend buka dari pukul 11.00-24.00 WIB.

“Soal harga, kami tak mematok harga tinggi. Seluruh menu di Fish Bomber dibandrol mulai dari harga 20 ribu rupiah hingga 70 ribu rupiah,” pungkas public relation Fish Bomber, Akbar Ramadhan.

 

Photo: Widiartono

(Visited 1,865 times, 1 visits today)