Motor Canggih Ini Terinspirasi Dari Anime !

0
1

Tahun 2012 lalu, mantan desainer Toyota, Kota Nezu, berencana menciptakan motor listrik berdesain futuristik yang diberi julukan Zecoo. Saat itu, Nezu mengatakan bahwa dirinya ingin sekali membesut sebuah kendaraan berperawakan canggih seperti yang ada di dalam anime Akira. Dan ya, tiga tahun setelah itu, angan-angannya itu pun benar-benar terealisasikan.

Nezu resmi memperkenalkan Zecoo di Tokyo beberapa waktu lalu. Dalam peluncurannya, Nezu menuturkan, kendaraan masa depan tersebut dirakit menggunakan komponen terbaik yang diproduksi di Negeri Sakura.

Dijelaskannya, dalam sekali pengisian baterai (4 jam), Zecoo mampu diajak berpetualang hingga jarak 160 kilometer. “Berbekal mesin listrik mumpuni, dirinya mampu menembus kecepatan maksimum hingga 160 km/jam” ujar Nezu.

Produsen otomotif yang bermarkas di Jepang, Autostaff Suehiro, membeberkan bahwa pihaknya akan segera memasarkan Zecoo di sejumlah wilayah, seperti di Jepang, Asia, dan Timur Tengah. Kata juru bicara perusahaan,”Kami baru akan menjual sepeda motor canggih tersebut secara terbatas sebanyak 50 unit saja”.

Lantas, berapa harga yang dibandrol perusahaan untuk satu unit Zecoo? Kata mereka, Zecoo akan dilepas ke pasaran dengan harga cukup fantastis, yakni 73.600 US dollar atau sekitar 944 juta rupiah.

Bagaimana, tertarik membawanya pulang?

 

(Visited 55 times, 1 visits today)