Punya Resolusi Tahun Baru Berhenti Merokok? Begini Caranya!

0
1
Ternyata Ini Penyebab Sulitnya Berhenti Merokok Menurut Sains!

POPle, di suasana tahun baru seperti ini, biasanya orang-orang memiliki beberapa resolusi untuk menjadi lebih baik. Tak jarang berhenti merokok menjadi salah satu resolusi yang paling umum. Merokok memang tidak baik untuk kesehatan, memicu banyak penyakit, dan tentunya sulit dilepas karena sifatnya yang adiktif, namun berhenti merokok pastinya bukan tidak mungkin untuk POPle lakukan.

Kamu ingin berhenti merokok? Begini caranya.

Ketahuilah Pemicunya dan Hindari

Buat daftar akan pemicu-pemicu yang dapat membuat POPle kembali merokok dan sertakan juga bagaimana POPle dapat menanganinya. Hindari juga situasi-situasi di mana POPle bisa menyentuh rokok lagi, misalnya saat sedang berkumpul di bar.

Hari-hari Pertama Adalah yang Tersulit

POPle mungkin akan merasa mudah tersinggung, lambat, dan lelah, terutama apabila tanpa terapi (langsung berhenti begitu saja). Memang tidak menyenangkan, namun ini adalah efek-efek yang biasa terjadi. Ketika POPle sudah dapat melewati beberapa hari pertama, tubuh akan terasa lebih segar, walau mungkin keinginan untuk merokok akan tetap ada.

Jangan Kalah dengan Ngidam!

Setiap kali kamu melawan keinginan untuk merokok, dorongan dan motivasi untuk berhenti semakin tinggi. Ubah kebiasaan POPle. Misalnya, buat mulut tetap ‘sibuk’ dengan mengunyah permen karet atau snack-snack kecil seperti kuaci dan kacang, atau dengan minum air putih.

Kamu juga bisa mengakali kebiasaan merokok dengan bekerja di dalam ruangan no smoking.

Bergaul dengan Non-Perokok

Pergaulan sangat berpengaruh terhadap gaya hidup dan kebiasaan kita, POPle. Jika orang-orang di sekitarmu menjalani gaya hidup yang lebih sehat, kamu juga akan ikut seperti mereka, dan tidak ada ‘tekanan’ untuk ikut merokok setelah makan siang, misalnya. POPle juga dapat menjalani kegiatan-kegiatan yang dapat mengalihkan perhatian dari merokok dan stres, misalnya mencari hobi baru.

Nah, itu adalah sedikit dari banyak cara untuk berhenti merokok. Ada juga beberapa treatment seperti terapi perilaku, nicotine replacement, hingga beberapa obat-obatan. Namun, untuk cara-cara tersebut, pastikan kamu berkonsultasi dengan tenaga yang profesional dan terpercaya. Juga, berhenti merokok dimulai dari niat, jadi, milikilah niat yang kuat untuk menjadi lebih sehat, POPle! Semangat, ya!

(Visited 322 times, 1 visits today)