Jomblo Ngenes, Wanita Ini Ciptakan Pasangan Tanah Liat!

0
3

Jadi jomblo ngenes dan kerap disinggung masalah pasangan jadi pemicunya

 

Ini nih, salah satu tindakan nyata dari seseorang yang sudah tak tahan dengan segala pertanyaan seputar jodoh. Kedengarannya sih memang sepele, tapi bagi yang masih sendiri, terkadang topik ini malah bikin risih dan bingung.

Jelas terlihat, setiap manusia itu berbeda. Ada yang mudah dapat pasangan, tapi ada juga yang sulit terbuka dengan hal tersebut. Terlebih dengan kehidupan modern saat ini yang bikin manusia tak punya waktu luang untuk gaul.

Mungkin itulah yang dirasakan Mary Stephenson. Kerap dianggap jomblo ngenes oleh teman-temannya, dia menumpahkan unek-uneknya tersebut dalam tindakan yang tak biasa: wanita yang berkecimpung di dunia seni ini pun langsung menciptakan pacar ideal dengan tangannya sendiri!

Jomblo Ngenes, Wanita Ini Ciptakan Pasangan Dari Tanah Liat!

Dilansir Metro UK, Mary membuat pacar imajiner dari campuran tanah liat, cat dan kertas. Tak tangung-tanggung, cewek yang sering dianggap jomblo ngenes (jones) ini membuat banyak pacar tanah liat dari berbagai etnis dan kebangsaan. Wow!

 

Mary selalu habiskan waktu bareng pacar tanah liatnya

Semua idenya ini muncul pas dirinya datang ke pernikahan kenalannya. Saat itu, salah satu tamu mengomentari kehidupan Mary yang sia-sia karena menjomblo selama tiga tahun. “Saya benar-benar nggak ngerti kenapa tiap orang berpikir saya menyia-nyiakan waktu dengan melajang,” curhat Mary.

 

Tak Kunjung Temukan Pasangan, Aktris Seksi Ini Iklankan Diri Melalui Billboard!

 

Jomblo Ngenes, Wanita Ini Ciptakan Pasangan Dari Tanah Liat!

Mendengar celaan tersebut akhirnya Mary memutuskan untuk memulai proyek My Man. Pria tanah liat yang akan dijadikan kekasih. Tak hanya dibuat untuk temani pas sepi, Mary kerap mengajak berfoto ‘pacarnya’ tersebut di restoran, pesta, minum-minum di bar, dan piknik di taman.

Menurut Mary, dia tak bermaksud menentang konsep hubungan asmara melalui My Man. Dia hanya ingin merepresentasikan tekanan sosial yang dialami generasi muda saat ini. Yang mana memiliki pasangan dianggap jadi tolak-ukur kehidupan sempurna.

Aduh … Aduh … Ada-ada saja. Semoga setelah ini Mary benar-benar bertemu pasangan, supaya tidak disindir lagi. Semoga ya!

(Visited 640 times, 1 visits today)