4 Tip Dompet Tebal Setiap Saat!

0
9
tip dompet tebal

Gimana sih tip dompet tebal setiap saat tanpa kenal tanggal tua? Simak yg berikut ini!

‘Besar pasak daripada tiang’, itulah peribahasa buat seseorang yang punya pola hidup boros dan berpendapatan yang terbilang biasa saja alias pas-pasan! Jika Anda termasuk orang seperti itu, berhati-hatilah karena bukan tak mungkin Anda sulit jadi kaya.

Kalau sudah begitu, menekan pengeluaran jadi cara yang terbaik. Berikut ada beberapa tip mudah yang juga bisa Anda lakukan agar punya banyak uang (baca: dompet tetap tebal dan saldo ATM tetap aman).

Bekal ke Kantor

Jangan pernah malu untuk membawa bekal ke tempat kerja! Dengan begitu, Anda tak perlu pergi ke restoran atau tempat makan untuk mengucurkan uang. Itu juga ampuh untuk menghemat pengeluaran Anda dalam jumlah besar. Bayangkan jika itu Anda lakukan setiap hari, berapa banyak uang yang bisa dihemat dalam sebulan! Hmmm, tampaknya isi rekening Anda akan makin penuh. Ini adalah tip dompet tebal yang pertama!

Ini Jurus Sehat dan Tetap Fit di Kantor Seharian!

Jangan Beli Kendaraan Pribadi

Seperti yang dilansir The Richest, hindari membeli kendaraan pribadi seperti mobil jika tak benar-benar membutuhkannya. Ya, apalagi Anda membelinya dengan cara kredit! Selain akan dipusingkan dengan setoran tiap bulannya, Anda juga harus keluarkan biaya ekstra untuk bahan bakar, perawatan, serta berbagai keperluan lainnya. Solusinya? Pakailah kendaraan umum yang lebih hemat biaya untuk lakukan rutinitas Anda sehari-hari.

Beli Barang Murah Tapi Berkualitas

Saat ini, banyak situs online yang menyediakan berbagai keperluan pribadi maupun rumah tangga berkualitas dengan harga yang terjangkau. Ini bisa menghemat pengeluaran. Dengan beli online,  Anda tak perlu keluarkan biaya dan tenaga karena barang yang dibeli akan langsung diantar ke rumah. Simple kan? Tapi, tetap hati-hati, banyak situs jual beli online yang melakukan penipuan.

Tapi Tentunya Jangan Sampai Kecanduan Belanja Online juga ya! Simak 5 Tandanya Juga Deh!

Menabung untuk Masa Depan

Usahakan simpan 2%-3% uang yang Anda punya untuk masa depan. Selain bisa dipakai buat beli rumah, uang itu juga bisa dipakai untuk liburan ke luar negeri di masa tua Anda nanti. Lebih lanjut, menabung untuk masa depan juga bisa dilakukan dengan berinvestasi di  bidang properti. Ya, seperti yang diketahui, harga tanah dan bangunan makin hari akan makin bertambah nilainya!

Pilih Investasi Yang Paling Cocok Dengan Karaktermu!

 

dilansir dari berbagai sumber

(Visited 4,427 times, 1 visits today)