Tanda Tersembunyi Bahwa Pasangan Telah Berselingkuh

0
5
pasangan

Harus diwaspadai ketika melihat petunjuk tentang perilaku tidak setia dari pasangan karena kebanyakan mereka cukup pandai untuk menutupi jejaknya.

Ada begitu banyak pertanda yang dapat menunjukkan kemungkinan bahwa pasangan selingkuh. Pada akhirnya, salah satu cara paling efektif untuk menentukan ketika seseorang tidak setia adalah dengan melihat perubahan dalam kebiasaannya. Tanda-tanda bahwa pasangan selingkuh dapat diidentifikasi hanya dengan mengamati rutinitas mereka. Kita semua adalah makhluk yang memiliki kebiasaan, jadi tidak mungkin mengubah ritual ini secara drastis tanpa alasan sama sekali. Mungkin dengan adanya perbedaan ini yang akan mengejutkan Anda.

Penting untuk dicatat bahwa meskipun semua perubahan perilaku ini menunjukkan adanya kemungkinan pasangan berselingkuh, tidak ada cara untuk memastikannya hanya dengan memperhatikan kebiasaan ini. Mengungkap kekhawatiran Anda adalah cara terbaik untuk membuat Anda terhindar dari kesalahpahaman yang mungkin terjadi atau ketakutan yang tidak beralasan, dan itu juga akan memberi pasangan kesempatan untuk menjelaskan perubahan perilaku dan idealnya untuk melakukan apa pun demi mempertahankan kepercayaan Anda.

Tanyakan terlebih dahulu bagaimana keadaannya, jangan langsung menuduh dan menghakimi. Anda ingin memulai dengan niat baik pasangan untuk menjelaskan dan tidak ada alasan untuk tidak mempercayainya. Jika dia tampak mengelak, Anda harus memperhatikan tidak hanya kata-kata yang digunakan tapi juga nada suara dan ekspresi wajahnya. Itulah sebabnya Anda harus melakukan percakapan ini secara langsung dan bukan melalui ponsel. Jadi, semakin cepat Anda tahu, maka semakin cepat pula Anda bisa menentukan untuk menyelesaikan atau melanjutkannya.

Jika pasangan menjadi semakin sering untuk pergi dengan teman-temannya pada larut malam, itu alasan lain yang mungkin perlu diperhatikan. Tanyakan apa yang terjadi, dan dengarkan dengan sungguh-sungguh tanggapannya. Penting untuk memberi pasangan kesempatan menjelaskan sebelum Anda sampai pada kesimpulan apa pun.

pasangan

Memang tidak semua dari kita tidur pada waktu yang sama persis dengan pasangan. Tapi ketika dia sampai begadang, ada baiknya bertanya apa yang dilakukannya dengan waktu itu. Jika pasangan benar-benar selingkuh, ada kemungkinan dia akan tidur lebih malam dari biasanya karena harus menelepon atau menghubungi yang lain. Tidak hanya menghindari waktu tidur yang bersamaan, tetapi juga tidak tertarik untuk berhubungan seks. Atau, ketika melakukan hubungan seks dengan Anda, dia tampak berbeda dan kurang bersemangat saat melakukannya, dengan kata lain, kualitas keintiman kalian pun menjadi berubah. Tapi, sebelum Anda beranggapan buruk, tanyakan kepadanya dan jangan ragu untuk memberi tahu jika Anda merasa kehidupan seks kalian terasa aneh belakangan ini.

Kesalahan yang Dapat Memicu Perselingkuhan Lebih Mungkin Terjadi

Jika pasangan terlihat mulai merahasiakan komunikasi dengan membawa ponselnya kemana pun itu, cukup tanyakan kepada siapa mereka bicara, dan dari sana tentukan apakah jawabannya tampak masuk akal. Perhatikan ketika dia tidak lagi meninggalkan ponselnya di dekat Anda, hal itu dapat mengindikasikan bahwa ada percakapan dengan orang lain yang coba disembunyikannya.

Tentu saja, kita semua memiliki kebiasaan yang berbeda dalam hal menggunakan ponsel. Beberapa dari kita mungkin memasukkannya ke dalam saku bahkan tanpa memikirkannya. Intinya adalah, jika sebelumnya pasangan cuek dan terbiasa menaruh ponselnya dimana saja, dan sekarang tampaknya lebih berjaga-jaga, itu perilaku yang bisa terkait dengan perselingkuhan.

Mimpi Pasangan Selingkuh? Ternyata Ini 5 Penyebabnya Menurut Penelitian..

Tapi ada juga hal yang harus Anda waspadai dan perhatikan baik-baik. Salah satunya ketika pasangan menjadi lebih tertarik pada seks. Seringnya perselingkuhan memang ditunjukkan ketika pasangan kurang tertarik pada hal-hal yang berhubungan dengan keintiman. Namun pada kenyataannya, yang terjadi adalah bisa saja justru sebaliknya. Bahwa cukup banyak pasangan yang malah menjadi terlalu sayang, lebih posesif, dan sensitif ketika dia berselingkuh. Ini biasanya disebabkan oleh kombinasi rasa bersalah, rasa khawatir, rasa takut, dan juga dorongan seks baru.

Pasangan menjadi terlalu tertarik pada Anda, dia juga menjadi ingin tahu semua yang Anda lakukan dengan sangat mendalam. Dengan semakin banyak Anda berbicara, maka semakin sedikit yang harus dia bicarakan. Dia pun mulai membicarakan tentang sesuatu yang belum pernah diminati sebelumnya, bahkan dia melakukan hal-hal di luar rutinitas yang biasanya, sesuatu yang tidak pernah dilakukannya selama kalian bersama.

(Visited 1,299 times, 1 visits today)