Punya Mobil Klasik? Simak Yuk Cara Merawat Mobil Klasik!

0
10
merawat mobil

Bagi sebagian cowok, hobi dengan mobil klasik itu jadi kebanggaan tersendiri. Punya Mobil Klasik? Simak Yuk Cara Merawat Mobil Klasik!

Perawatan mobil klasik tentu berbeda dengan mobil keluaran terbaru. Ketahui caranya agar bukan cuma cantik, mobil klasik koleksi Anda tetap bisa berfungsi dengan baik. Sebagai pecinta mobil, memiliki mobil klasik mungkin sesuatu yang membanggakan. Tetapi mobil tua belum tentu bisa jadi mobil klasik.

Mobil klasik pasti memiliki perawatan yang mengharuskan pemiliknya merogoh kocek dalam. Sedikit berbeda dengan mobil tua yang mungkin sedang kalian miliki sekarang. Biar tetep okey dan terus bisa dipejeng, simak yuk tips merawat mobil klasik berikut ini:

1. Rajin Mengganti Oli

Kualitas oli amat penting untuk memberikan perlindungan mesin kendaraan, terutama pada mesin mobil klasik yang sudah cukup berumur. Performa mobil klasik akan lebih terpelihara apabila penggantian oli dilakukan setiap sudah menempuh jarak 2500 km.

Suka Muscle Car? Coba Intip 5 Mobil Muscle Car BerKualitas Tinggi

2. Perhatikan dan Pelihara Cat Mobil

Seiring usia, warna cat asli mobil klasik akan ikut memudar. Jika perlu, lakukan pengecatan ulang untuk membuatnya tampak “kinclong” kembali. Hanya saja, kualitas pengecatan ulang kemungkinan tak akan semulus dan sebaik cat asli. Karena itu, sebisa mungkin gunakan kain penutup mobil untuk melindungi kendaraan Anda ketika sedang diparkir.

3. Cek Kak-Kaki Mobil

Berhubung usianya sudah lanjut, mobil-mobil klasik rentan mengalami masalah pada bagian kaki-kakinya. Masalah ini bisa terdeteksi dengan munculnya bunyi yang tak biasa pada saat mobil dikendarai. Untuk menghindari masalah yang lebih berat, selalu amati performa kendaraan ketika dikendarai. Lakukan pengecekan berkala dan perawatan rutin ya.

4. Periksa Kondisi Kabel

Ketika merawat mesin, amati langsung atau mintalah petugas bengkel memeriksa kabel-kabel penghantar listrik yang seiring berjalannya waktu akan menjadi getas. Kondisi kabel yang sudah aus tentu berpengaruh pada sistem kelistrikan mobil sehingga mengganggu kinerja mesin.

Perlukah Memanaskan Mesin Mobil?

5. Pelihara Kondisi AC

Performa pengatur suhu udara (AC) pada mobil klasik sering bermasalah jika tidak dipelihara dengan baik. Untuk menghindarinya, bersihkan selalu kabin dari debu dan kotoran, terutama karpet-karpet yang terletak di deretan kursi depan. Kotoran dari karpet bisa terserap ke dalam evaporator sehingga menimbulkan jamur dan spora yang membahayakan kesehatan serta bau tidak sedap saat AC dihidupkan.

Yuk segera rawat mobil klasik POPle yang ada di dalam garasi. Kalo di diam kan terus nanti jadi sarang laba-laba lho, hehehe…

 

Feature Image: youtube.com

Inside Image: dsayles.com

 

(Visited 151 times, 1 visits today)