Mendiang Muhammad Ali Namanya Dijadikan Nama Sebuah Bandara di Amerika

0
2
sebuah bandara

Bukan hanya Portugal yang boleh bangga dengan bandara Cristiano Ronaldo. Mendiang Muhammad Ali Namanya Dijadikan Nama Sebuah Bandara di Amerika

Petinju legendaris, almarhum Muhammad Ali, masih menjadi inspirasi bagi rakyat Amerika Serikat (AS). Terbaru, bandar udara (bandara) Louisville International Airport di negara bagian Kentucky berganti nama menjadi Louisville Muhammad Ali International Airport untuk menghormati tokoh Muslim yang wafat pada 3 Juni 2016 itu.

Seperti dilansir CBS News, Rabu (16/1), Louisville merupakan kota kelahiran petinju kelas berat tersebut. Atlet yang berjulukan “the Greatest” itu sampai kini merupakan satu-satunya juara dunia kelas berat sebanyak tiga kali.  Dia meraih gelar tersebut pada 1964, 1974 dan 1978.

Para Atlet Internasional Yang Cukup Berpengaruh Di Dunia

“Muhammad Ali menjadi salah satu sosok yang dikenal baik oleh publik dunia dan meninggalkan warisan besar terhadap kemanusiaan dan olahraga serta memberikan inspirasi kepada miliaran orang.”

“Penting bagi kami, warga kota ini, untuk menempatkan warisan peninggalan sang juara dan saya rasa penamaan bandara merupakan sebuah langkah yang indah,” ucap Walikota Greg Fischer dikutip dari Boxingscene.

Muhammad Ali sering disebut sebagai petinju terhebat sepanjang masa. Muhammad Ali dikenal dengan gaya bertarungnya yang menghibur plus mulut besar yang dimilikinya. Muhammad Ali tidak pernah menutup-nutupi kesombongannya dan hal itu justru membuat dirinya makin dipuja dan dikenal sebagai salah satu legenda olahraga terhebat di dunia.

(Visited 195 times, 1 visits today)