Wow, Sederet Supermodel Dunia Ini Ternyata Punya Gelar Sarjana!

0
18

Supermodel dunia itu bukan sekadar supermodel tapi mereka ini rupanya punya gelar sarjana!

 

Dunia model di luar sana lekat dengan yang namanya hura-hura. Para model papan atas di sana bisa dibilang kerap kali punya waktu untuk hangout, shopping, atau party. Tak heran mereka mendapat predikat hanya dengan mengandalkan pesona fisik dalam meraih kesuksesan.

Namun, jika ditelaah lebih dalam, ternyata tak semua model tak seperti itu. Sebagaimana dilansir laman Vogue, ada sejumlah supermodel dunia yang rupanya punya otak cerdas hingga menyandang gelar sarjana.

Siapa saja mereka?

 

Kate Grigorieva

Supermodel duniaWanita kelahiran Rusia 15 September 1989 ini salah satu Angel dari Victoria’s Secret. Ia juga tercatat sebagai sepuluh besar finalis Miss Rusia 2012 lalu. Sudah banyak brand fashion ternama yang bekerja sama dengan dirinya. Di antaranya sebut saja Gucci, Dolce & Gabbana, hingga Nina Ricci. Kate diketahui menyandang gelar sarjana di bidang pemasaran dari Murmansk State Technical University.

 

Anna Selezneva

Supermodel duniaSupermodel dunia ini sudah sering menghiasi berbagai sampul majalah berkelas internasional. Sederet brand ternama pun sudah ditembus. Dengan aktifitasnya yang cukup sibuk di dunia model, Anna rupanya tak lupa dengan pentingnya pendidikan. Ia diketahui berhasil menggondol gelar sarjana Psikologi dari Moskow State University.

 

Cameron Russell

Supermodel duniaRussell pernah bikin heboh dunia dengan videonya di konferensi TED (Technology, Entertainment, and Design) beberapa tahun lalu. Saat itu, ia dengan tegas bilang kalau dunia fashion adalah kapitalisme! Model harus selalu ikuti tuntutan pasar. Baginya, jadi model adalah beban. Dibalik itu, cewek 29 tahun ini rupanya lulus cukup memuaskan dengan gelar sarjana ilmu ekonomi dan politik dari Columbia University. Pantas!

 

Baca juga: Ssst, Intip Behind-The-Scenes 3 Supermodel Seksi Ini!

 

Christy Turlington

Supermodel duniaTurlington jadi nama berikutnya. Supermodel dunia ini lulus pada 1999 dengan gelar sarjana seni New York University’s Gallatin School of Individualised Study. Di 2009, ia berhasil meraih gelar master di bidang kesehatan masyarakat di Columbia University.

 

Joan Smalls

Supermodel duniaWanita asal Puerto Rico ini adalah langganan sejumlah brand ternama, macam Balmain, Versace dan Givenchy. Ia diketahui punya otak cerdas, dimana berhasil lulus dengan nilai terbaik di InterAmerican University of Puerto Rico jurusan psikologi. Keren!

Bagaimana dengan model di Tanah Air?

(Visited 706 times, 1 visits today)