Meski Tak Pakai Parfum Mahal, Ini 5 Cara Efektif agar Wangi Parfummu Tahan Lama!

0
3
Meski Tak Pakai Parfum Mahal, Ini 5 Cara Efektif agar Wangi Parfummu Tahan Lama!

Meskipun telah menyemprotkan parfum dari rumah tapi setelah lewat siang hari wanginya mulai memudar sehingga tak tercium lagi aromanya. Apakah kamu pernah merasakan hal ini? 

Sebagai pengguna, tentunya kamu ingin membuat wangi parfummu tahan lebih lama bukan?Meski aroma parfum yang diklaim memiliki bau yang awet pada tubuh biasanya memiliki harga yang cukup mahal. Tapi bagikamu yang punya budget pas-pasan, ada kok tips menggunakan parfum yang tidak mahal tapi wanginya tetap awet pada tubuh. So, without further do, inilah 5 tipsnya..

1. Semprot di tempat tertentu

Agar wangi parfum bisa tahan lama, kamu harus tahu titik-titik mana yang baik untuk disemprotkan parfum? seperti pergelangan tangan, belakang telinga, leher, belakang lutut, dan lipatan atas siku.

2. Semprot sebelum kenakan pakaian

Bila sebelumnya kamu menyemprotkan setelah memakai baju, kini coba semprotkan parfum tepat sebelum kamu mengenakan pakaian. Pastikan parfum menyentuh kulit, bukan pakaianmu. Tapi pastikan kalau kamu menggunakan parfum dengan kandungan kimia yang tak berbahaya.

Apa yang Harus Dipikirkan Agar Anda Bisa Turn On

3. Menyemprotkan dari jarak 15 cm

Ternyata jarak semprotan juga mempengaruhi ketahan wangi parfum. Coba semprotkan dengan jarak 15 cm. Anjuran tersebut juga kerap tertera di kemasan botol parfum. Hal ini berguna untuk meminimalkan efek buruk dari penyemprotan parfum tersebut.

4. Semprot, bukan menggosok

Kesalahan yang seringkali dilakukan saat menggunakan parfum adalah menyemportkan parfum, lalu menggosoknya ke bagian lain. Hal ini berakibat buruk karena justru berperan dalam pelepasan molekul ke udara yang lebih cepat.

Bolehkah Bercinta Dengan Posisi Spooning Saat Sakit Punggung?

5. Melembabkan kulit

Pasti kamu bertanya-tanya, apa hubungannya melembabkan kulit dengan wangi parfum yang lebih tahan lama? Kulit yang lembab atau bahkan cenderung berminyak akan lebih lama meresap. Jika kulit kamu tidak termasuk jenis tersebut, coba oleskan lotion sebelum menyemprotkan parfum.

(Visited 2,290 times, 1 visits today)