Alasan Kenapa Kamu Harus Sering Ciuman dengan Pasanganmu

0
13

POPle, mulai sekarang, sepertinya kamu harus semakin sering ciuman dengan pasanganmu. Soalnya, ciuman nggak hanya bikin kalian berdua tambah romantis, tapi juga menguntungkan kamu dan pasangan. Nggak percaya, coba baca alasan-alasan berikut ini, deh!

1. Membuat Wajah Jadi Kencang

Saat POPle dan pasangan berciuman, secara nggak langsung kalian sedang mempekerjakan otot wajah dan membuatnya kencang. Satu kecupan ringan bisa membuat 2 otot wajah kamu bekerja, kemudian satu ciuman dengan penuh gairah membara akan membuat sekitar 24 otot wajah bekerja. Semakin panas dan semakin lama ciumannya, otot wajah kamu akan terus bekerja dan wajah kamu dijamin kencang!

2. Jadi Lebih Fokus

Ciuman yang kamu lakukan bisa meningkatkan kinerja kelenjar adrenal, lho, POPle. Kelenjar ini kemudian akan melepaskan adrenalin. Akibatnya, kamu jadi akan sedikit berdebar, napasmu mulai memburu, dan bahkan berkeringat. Manfaat dari adrenalin ini sendiri adalah membantu kamu untuk jadi lebih fokus.

3. Memperlancar Peredaran Darah

Bagi kamu yang malas olahraga namun ingin tetap selalu sehat, ada baiknya kamu mulai memperbanyak frekuensi ciuman dengan pasangan. Soalnya, ciuman ternyata merupakan salah satu aktivitas kardiovaskular ringan yang baik untuk kesehatan jantung. Dengan kata lain, berciuman akan membuat jantung memompa darah ke seluruh tubuh secara merata. Nggak hanya itu, ciuman juga bisa menciptakan gelombang kejut. Gelombang ini juga bermanfaat untuk melacarkan peredaran darah.

3 Gombalan Basi yang Membuatmu Dijauhi Wanita

4. Membuatmu Bahagia

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa berciuman mampu menghadirkan sensasi yang mendorong otak meningkatkan dopamin. Pada waktu yang sama, bagian otak yang lain akan menghentikan produksi emosi negatif. Kemudian, pada saat ciuman selesai, hormon endorfin akan terlepas. Keadaan itu akan membuat POPle dan pasangan selalu merasa bahagia dalam jangka waktu tertentu setiap kali kalian berciuman.

5. Mengurangi Resiko Alergi

Journal of Psychosomatic menyebutkan bahwa berciuman dapat mengurangi resiko terjadinya alergi eksim atopik (kondisi kulit kering dan pecah-pecah) dan alergi musiman ringan. Penelitian tersebut dilakukan dengan meneliti ciuman dalam frekuensi 30 menit.

Aksesoris Kece Untuk Kamu yang Berambut Gondrong

Butuh info lainnya? Langsung aja dapetin Video petunjuknya dari aplikasi POPULAR Now yang bisa langsung diunduh di Google Playstore dan iOS Store.

 

 

 

(Visited 2,452 times, 1 visits today)