Atmosfir romantis dengan lagu selow mungkin standar. Tapi kalau jadi romantis berkat tiupan saksofon pasti beda. Sikat 9 hit lagu saksofon ini!
CARELESS WHISPER
Salah satu peninggalan manis dari George Michael buat para pasangan di seluruh dunia. Lagu ini jadi lagu wajib di kafe-kafe, pesta pernikahan dan momen seru lainnya.
SMOOTH OPERATOR
Suara Sade saja sudah bikin sensasi semriwing, apalagi dengar paduan suara saksosfon singel hit-nya ini. Ya, hit perdana Sade di AS ini sempat mentok di #5 Billboard Hot 100.
Waduh, Hati-Hati 8 Lagu Enak Ini Sangatlah Buruk Untuk Momen Bercinta!
ENGLISHMAN IN NEW YORK
Diambil dari album kedua Sting, …Nothing Like the Sun, singel ini lebih sukses di Eropa bukan di AS meski judulnya menyemat salah satu kotanya. Saking penasarannya, Sting sempat merilis versi remix-nya di album berikutnya.
MIDNIGHT CITY
Meski beritme musik elektronik, imbuhan saksofon jadi klimaks menawan dari singel hit milik grup asal M83. Goyang sedikit dengan saksofon jelas tak masalah, kan?
EROPA (Gato Barbieri)
Tak banyak yang tahu mengenai peniup saksofon tenor asal Argentina ini. Satu yang harus ditandai, dirinya punya lagu ini yang mana jadi tafsiran Gato pada Europa-nya Carlos Santana. Sebelumnya Gato dapat Grammy berkat musik orkestra The Last Emperor.
Jangan Sedih Melulu, Nyanyi 10 Lagu Minta Balik ke Mantan Ini Saja!
KAPUTT (Destroyer)
Alunan saksofon seksi? Ini dia.
TRUE (Spandau Ballet)
Salah satu nomor klasik dari Spandau Ballet yang mendunia. Solo tiupan saksofonnya ada di menit ke-2:59.
SONGBIRD
Sempat menggila di akhir 80-an dan 90-an, jadi satu-satunya saksofonis yang pernah ngetop gila-gilaan, sementara saksofonis lainnya mendem.
Duh, 9 Film Kencan Penuh Adegan-Adegan Romantis Ini Legit!
ARTHUR’S THEME “THE BEST THAT YOU CAN DO”
Lagu slow ini juara romantisnya. Jadi lagu tema film “Arthur”, aksi bunyi saksofonnya ada di menit ke 2:16. Hmmm …
Jika masih belum bisa bobo juga, kepoin aja lagu-lagu lain di POPULAR NOW ini download versi PlayStore ini dan ini versi iOS -nya biar bisa chat seru bareng… klik ini !
foto istimewa