Yuk Cari Tahu Mitos atau Fakta Segalanya Tentang Bir!

0
14
mitos atau fakta

Sebagian orang banyak berkata kalo kita mengkonsumsi bir akan begini dan akan begitu! Yuk Cari Tahu Mitos atau Fakta Segalanya Tentang Bir!

Seni menikmati bir boleh saja bersifat personal. Setiap penikmat memiliki seleranya masing-masing dalam  menentukan saat yang tepat untuk menikmati bir. Seorang anonim pun boleh beranggapan kalau penikmat yang menyajikan bir dengan baik- demi menjaga keautentikan rasa dan aroma bir- pantas disebut paling bersahaja.

Bagi para penikmat bir yang merasa kurang bersahaja akibat rancu membedakan fakta dan mitos yang berseliweran, berikut uraiannya:

1. Mitos Pertama: Bir Paling Nikmat Disajikan dalam Keadaan Dingin

Kebanyakan orang memang lebih senang menikmati bir dingin. Sebenarnya, segala usahamu untuk mendinginkan bir-dengan ice frosted mug misalnya, justru malah menghilangkan aroma asli dari bir itu sendiri. Suhu paling tepat untuk menikmati bir adalah sekitar 46-500 F.

Fakta: Cita rasa asli bir muncul jika disajikan pada suhu hangat.

Apa Iya Minum Bir Bisa Tingkatkan Gairah Seksual Bagi Pria?

2. Mitos Kedua: Bir Kemasan Botol Lebih Nikmat daripada Kemasan Kaleng

Dua masalah utama menyimpan bir di dalam botol adalah oksidasi dan pencahayaan. Pun, proses membotolkan bir ternyata dianggap sebagai proses yang paling membosankan oleh para home-brewers. Kemungkinan terburuk saat menikmati bir di dalam botol adalah perubahan rasa dan aroma bir yang Anda minum. Sementara, cara terbaik untuk menjauhkan bir Anda dari oksigen dan cahaya adalah menyegelnya dengan kaleng alumunium.

Fakta: Kaleng justru menjaga kesegaran sebuah bir.

3. Mitos Ketiga: Bir Hitam Kandungan Alkoholnya Lebih Keras daripada Bir Biasa

Salah satu merek bir hitam yang paling laris hanya memiliki ABV 4.2%. Kandungan alkohol pada bir hitam itu malah lebih rendah bila dibandingkan dengan non-bir hitam. Tapi karena merek tersebut merupakan bir hitam, kebanyakan orang menganggap bahwa bir hitam lebih kuat. Padahal, warna dari bir sama sekali tidak mempengaruhi kandungan alkohol dalam setiap tetesnya.

Fakta: Warna tidak menentukan kandungan alkohol pada bir.

4. Mitos Keempat: Wine Minuman Alkohol Paling Sehat

Ketika orang membicarakan manfaat sehat dari wine, kebanyakan dari mereka membahas soal polyphenol, yang disebut resveratrol substansi yang baik untuk kesehatan jantung Anda. Menurut penulis buku Beer: Health and Nutrition, Bamforth, kandungan polyphenol yang terdapat pada wine sama banyaknya dengan yang ada di dalam bir.

Fakta: Wine sebenarnya tidak lebih sehat daripada bir.

Kalo Diminum Sewajarnya, Ternyata Minum Bir Itu Menyehatkan!

5. Mitos Kelima: Minum Bir Bikin Perut Jadi Buncit

Bir jika tidak diminum secara berlebihan, tidak akan membuat perut Anda buncit. Tambahan kalori yang terkandung di dalam bir tidak perlu dikhawatirkan karena tidak berperan dalam kenaikan berat badanmu.

Fakta: Kalori yang terkandung di dalam bir nggak berperan menaikan berat badan.

Nah, itu semua tentang Mitos atau Fakta dari Bir. Gimana menurut kalian POPle?

 

(Visited 311 times, 1 visits today)