Mantap! Guru Ngaji Siap Geber Layar Perak di Maret 2018

0
6

Ya, Chanex Ridhall Pictures bareng Bank BJB siap merilis film drama Guru Ngaji. Sebelumnya trailer dan soundtrack musiknya diluncur.

 

Trailer dan musik film alias soundtrack memang jadi medium promosi yang wajib buat sebuah film. Untuk itu pas 19 Februari 2018 kemarin, Rumah Produksi Chanex Ridhall Pictures resmi meluncurkan official trailer dan original soundtrack film “Guru Ngaji” yang akan tayang serentak 22 Maret 2018 di seluruh bioskop di Indonesia.

Serunya nih, sesuai judulnya, Film “Guru Ngaji” selain hadir sebagai film hiburan tapi juga sebagai salah satu bentuk perhatian Chanex Ridhall Pictures kepada seluruh Guru Ngaji di Indonesia atas jasanya yang telah diberikan.

Untuk itu, hadir pula Bank BJB sebagai Bank Daerah yang punya jangkauan nasional juga ingin peran sosialnya nyata agar manfaat bagi masyarakat Indonesia. Bank ini barengan Chanex Ridhall Pictures menjadi sponsor dalam film Guru Ngaji yang akan memberikan apresiasi ke sejumlah guru ngaji di Indonesia dengan memberi 25 paket umrah!

Bagaimana caranya?

 

Suka-Nggak Suka, 10 Lagu Hit 1990 Ini Rame Pas Dilan SMA nih…

 

Rencananya, 25 paket umrah dan 100 tabungan tersebut akan diberikan kepada para guru ngaji pilihan penonton. Chanex Ridhall Pictures dan Bank BJB mengajak setiap penonton film “Guru Ngaji” untuk dapat mengusulkan guru ngaji masing-masing dengan cara mengirimkan foto tiket nonton mereka dan juga nama guru ngaji yang dinominasikan ke akun media sosial resmi film “Guru Ngaji.”

Lalu bagaimana dengan soundtrack-nya?

 

 

Chanex menghadirkan Cakra Khan dengan lagu terbarunya yang berjudul “Jangan Mudah Putus Asa” yang dinobat jadi original soundtrack film “Guru Ngaji.” Lagu syahdu ini punya pesan pentingnya kesabaran demi mendapatkan berkah hidup dari Yang Maha Kuasa.

 

Duh! 20 Wajah Gemesin Vanesha Prescilla Si Milea dari Dilan 1990 Ini Eksis

 

Nah, Lagu “Jangan Mudah Putus Asa” ini bakal diputar secara serentak di 104 stasiun radio seluruh Indonesia bertepatan dengan peluncuran official soundtrack film “Guru Ngaji.”

“Guru Ngaji” dibintangi aktor kawakan Donny Damara yang dikenal sebagai pemenang aktor terbaik piala Citra. Lalu ada Verdi Solaiman, Akinza Chavelier dan Andania Rahma.

 

(Visited 43 times, 1 visits today)