100 Konsumen Terpilih Tersenyum Manis Jajal Mobil Idamannya!

0
1
konsumen

100 unit All New Honda CR-V Turbo resmi diberikan kepada 100 konsumen. 100 Konsumen Terpilih Tersenyum Manis Jajal Mobil Idamannya!

PT Honda Prospect Motor (HPM) adakan seremoni penyerahan perdana 100 unit All New Honda CR-V Turbo kepada 100 konsumen terpilih, Sabtu (17/6) kemarin. Acara ini sekaligus menandai dimulainya pengiriman All New Honda CR-V kepada konsumen di seluruh wilayah Indonesia.

Wujud Terima Kasih Honda Pada Konsumen

“Honda berterima kasih kepada seluruh konsumen yang telah memesan dan menunggu kehadiran All New Honda CR-V Turbo hingga saat ini. Oleh karena itu, hari ini kami adakan acara penyerahan perdana 100 unit All New Honda CR-V Turbo kepada konsumen sebagai langkah awal dimulainya pengiriman All New Honda CR-V Turbo ke seluruh Indonesia,” papar Takehiro Watanabe, President Director PT HPM.

Honda Civic Hatcback Turbo: Canggih, Stylish Dan Pastinya Sporty

All New Honda CR-V 2.0L ini didukung dengan mesin SOHC i-VTEC dengan tenaga maksimum 154 PS pada 6.500 rpm, dengan torsi 19,4 Nm pada 4.300 rpm. All New Honda CR-V semakin nyaman dikendarai berkat transmisi CVT dengan Earth Dreams Technology. CR-V 2.oL mempunyai kapasitas 5 penumpang dengan kabin lapang yang dapat memberikan keleluasaan untuk meletakkan barang bawaan dan disertai dengan One Action Seat Arrangement yang dapat memudahkan untuk merebahkan kursi baris kedua dari ruang bagasi hanya dengan satu sentuhan.

Untuk menemani perjalanan, All New Honda CR-V dilengkapi dengan Audio Steering Switch dan Advanced 7” Touchscreen A/V System yang kompatibel dengan USB, Bluetooth Audio, Radio, HDMI Port, MP3/WMA, Handsfree-Telephone, Smart phone Connection yang memungkinkan pengguna untuk mengintegrasikan smartphone melalui A/V system. Cruise Control, Paddle Shift dan ECON Mode juga semakin memudahkan pengemudi untuk mengendarai All New Honda CR-V.

Sedangkan tipe All New Honda CR -V 1.5 L Turbo ini memiliki semua fitur dari tipe 2.0 dengan perbedaan pada mesin 1.5 Liter DOHC Direct Injection VTEC Turbo with Earth Dreams Technology yang menghasilkan tenaga terbesar di kelasnya, yaitu dengan tenaga maksimal 190 PS pada 5600 rpm dan torsi maksimal 24.8 Nm pada torsi maksimal 2000 – 5000 rpm dengan tambahan pada bagian eksterior berupa Dual Exhaust Pipe + Finisher. 

5 Tips Memaksimalkan Spooring Mobil Anda

Lain hal nya dengan tipe All New Honda CR-V 1.5 Liter Turbo Prestige ini memiliki semua fitur dari tipe 2.0L dan 1.5L Turbo dengan tambahan Full LED Headlight, Auto Levelling, LED Fog Light, Bold 18” Alloy Wheels, Power Panoramic Sunroof, dan Power Tailgate. Tipe ini juga telah dilengkapi dengan fitur tambahan seperti Front Passenger Seat with 4-way Power Seat Adjustment, Side Airbags dan Side Curtain Airbags.

Harga Resmi All New CR-V

HPM menjual All New Honda CR-V mulai Rp 432 juta untuk tipe 2.0L, Rp 466 juta untuk 1.5L Turbo, dan Rp 506 juta untuk tipe 1.5L Turbo Prestige, untuk harga on the road Jabodetabek dan BBN mobil pertama 2017.

Sepertinya boleh juga nih mobil bersegmen SUV ini jadi pilhan POPle untuk perjalanan mudik, hehehe..

 

 

(Visited 129 times, 1 visits today)